Kontra Garansi Bank

Kontra Garansi Bank
Kontra Garansi Bank
Kontra Garansi Bank
Kontra Garansi Bank adalah produk asuransi. Sedangkan Garansi Bank (Bank Guarantee) adalah  salah satu produk penjaminan yang ada di perbankan. Sedangkan perusahaan Asuransi juga menerbitkan produk penjaminan dengan nama Surety Bond.
 
Namun seringkali terdapat beberapa persyaratan Garansi Bank yang tidak dapat dipenuhi oleh Principal (kontraktor), salah satu diantaranya adalah persyaratan agunan fisik yang besarnya minimal senilai Garansi Bank tersebut.

Kontra Bank Garansi adalah merupakan salah satu jasa pelayanan yang diberikan kepada Kontraktor (Principal) untuk memperoleh Bank Garansi yang dipersyaratkan oleh pemilik Proyek (Obligee) dalam rangka pelaksanaan proyeknya. Dalam hal ini perusahaan asuransi (Surety Company) sebagai penjamin Bank Garansi tersebut yang akan melakukan kerjasama dengan Bank Umum / Bank Devisa (Bukan Bank Perkreditan Rakyat) selaku penerbit Bank Garansi untuk mendapatkan fasilitas Bank Garansi (fasilitas non loan) dan Asuransi Company sebagai debitur Bank.

Dalam istilah yang lebih sederhana, Surety Company menjadi penjamin (guarantor) atas Garansi Bank yang diterbitkan oleh Bank. Dengan demikian meknisme ini merupakan penggabungan antara Surety Bond dan Garansi Bank, dimana Principal harus berhubungan dengan 2 (dua) pihak yaitu Surety Company dan Bank, sedangkan Obligee hanya berhubungan dengan pihak Bank saja. 
 
Disisi lain, Surety Company dan Bank telah mengikat suatu perjanjian mekanisme Kontra Garansi Bank.

Apabila Principal tidak memenuhi kewajibannya terhadap Obligee (Wanprestasi) maka Bank yang akan melakukan pembayaran kepada Obligee dengan mencairkan setoran jaminan Surety sebesar nilai Bank Garansi (Penalty System).

Bank - bank yang telah bekerja sama dengan perusahaan asuransi dalam menerbitkan produk Kontra Garansi adalah bank - bank umum/pemerintah, atau bank swasta devisa nasional.

Kontra Bank Garansi Sinarmas

Kontra Bank Garansi Sinarmas
Kontra Bank Garansi Sinarmas
Kontra Bank Garansi Sinarmas
Kontra Bank Garansi Sinarmas adalah Produk turunan dari Surety Bond. Simas Kontra Bank Garansi merupakan Bukti Jaminan atas Bank Garansi yang diterbitkan oleh Bank untuk kepentingan "Kontraktor" (Principal) dalam memenuhi kewajibannya sesuai dengan ketentuan yang ada dalam perjanjian pokok "Pemilik Pekerjaan" (Obligee) dengan Principal, dan apabila Principal tidak melaksanakan kewajibannya sesuai dengan ketentuan dalam kontrak, maka Asuransi (Surety) akan membayar 100% kepada Bank atas klaim Bank Garansi yang diajukan oleh Obligee / Bowheer.
 
Selanjutnya Surety berhak untuk menuntut kembali / mereimbursement atas pencairan Kontra Bank Garansi oleh Bank karena Bank Garansi yang dicairkan oleh Obligee / Bowheer.
 
Kontra Bank Garansi Sinarmas kami tawarkan karena kita tahu cash flow adalah darahnya perusahaan. Semakin lancar, semakin sehat. Kontraktor yang bijak, pandai menjaga cashflow agar tetap aman. Salah satunya dengan mengurangi dana yang tertahan di bank untuk hal-hal yang tidak berkaitan dengan operasional perusahaan. Misalnya, dana untuk penerbitan jaminan tender (bid bond), jaminan pelaksanaan (performance bond), jaminan uang muka (payment bond) dan jaminan lainnya. Kalau dijumlahkan dana yang tidur untuk penerbitan semua jaminan itu, bisa sangat besar. 
 
Itulah yang menyebabkan kini semakin ramai perusahaan memanfaatkan produk Kontra Bank Garansi. Produk jaminan hasil kolaborasi antara asuransi dan bank. Yang menerbitkan jaminan sertifikat adalah bank tapi dana yang ditahan adalah dana milik perusahaan asuransi. Bukan dana milik perusahaan (principal). Istilah lain, asuransi meminjamkan “collateral” kepada perusahaan.  Perusahaan dapat bernapas lega karena dananya tidak ditahan oleh bank. Kalaupun ada tapi jumlahnya sangat sedikit.  Biaya yang dikeluarkan untuk penerbitan Kontra Bank Garansi relatif kecil. Ada dua biayanya, biaya premi asuransi dan biaya bank. Besarnya sekitar 5% pertahun tergantung dari kondisi perusahaan dan hasil negosiasi dengan asuransi dan bank.

Kontra Bank Garansi memang sangat bermanfaat bagi kontraktor. Tapi sayangnya tidak mudah mendapatkannya. Untuk itu kami akan membantu anda mendapatkan Kontra Bank Garansi Sinarmas.
 
 

Simas Kontra Bank Garansi


  Simas Kontra Bank Garansi
Simas Kontra Bank Garansi
Simas Kontra Bank Garansi
simas kontra bank garansi dimaksudkan untuk memberi kemudahan bagi Prinsipal untuk memenuhi salah satu Syarat yang ditentukan oleh Pemilik Proyek atau Pemberi Kerja bagi Pengikut Tender, Pelaksana Proyek Pembangunan, Jaminan Uang Muka, Jaminan Dalam Masa Pemeliharaan Proyek Pembangunan yang sedang atau telah selesai dikerjakan, Kontrak Pengadaan Barang / Jasa, dengan biaya dan persyaratan yang lebih kompetitif dibandingkan dengan Perbankan.
 
Kontra Garansi Bank merupakan salah satu produk penjaminan yang ada di perbankan adalah Garansi Bank (Bank Guarantee). Sedangkan perusahaan Asuransi juga menerbitkan produk penjaminan dengan nama Surety Bond. Namun dibandingkan dengan Surety Bond, terdapat beberapa persyaratan Garansi Bank yang tidak dapat dipenuhi oleh Principal, salah satu diantaranya adalah persyaratan agunan fisik yang besarnya minimal senilai Garansi Bank tersebut. Disisi lain, pihak perbankan dapat menerima agunan non fisik yang dapat dipertanggung jawabkan, salah satu diantaranya adalah Corporate Guarantee.

Corporate Guarantee adalah bentuk penjaminan dari suatu institusi (badan hukum perusahaan) kepada Bank atas kredit yang dikucurkan oleh Bank kepada nasabahnya. Tentunya perusahaan yang memberikan jaminan tersebut telah mengenal dengan baik nasabah yang menerima kredit dari Bank, sehingga atas kegagalan pelunasan kredit nasabah akan menjadi tanggungan perusahaan yang menjaminnya.

Mekanisme penjaminan tersebut diatas diaplikasikan oleh perusahaan Asuransi sebagai Surety Company kepada Bank melalui skema Kontra Garansi Bank. Dalam istilah yang lebih sederhana, Surety Company menjadi penjamin (guarantor) atas Garansi Bank yang diterbitkan oleh Bank. Dengan demikian meknisme ini merupakan penggabungan antara Surety Bond dan Garansi Bank, dimana Principal harus berhubungan dengan 2 (dua) pihak yaitu Surety Company dan Bank, sedangkan Obligee hanya berhubungan dengan pihak Bank saja. Disisi lain, Surety Company dan Bank telah mengikat suatu perjanjian mekanisme Kontra Garansi Bank .


Jenis simas kontra bank garansi yang diterbitkan oleh PT. Asuransi Sinar Mas meliputi:
  • Bid Bond / Tender Bond
  • Performance Bond
  • Advance Payment Bond
  • Maintenance Bond

Alur Penerbitan Bank Garansi


ALUR PENERBITAN KONTRA BANK GARANSI

Alur Penerbitan Bank Garansi
Alur Penerbitan Bank Garansi

Bagaimana Alur Penerbitan Bank Garansi dan cara kerja Contra bank Garansi?

Contra bank garansi, berupa bank garansi biasa yang diterbitkan oleh bank. Bank garansi  dipegang oleh pemberi kerja (obligee). Jika terjadi wan prestasi, pemberi kerja akan mencairkan jaminan itu di bank. Obligee mendapatkan dananya. Kemudian bank akan mendebet/mencairkan dana milik perusahaan asuaransi yang ada di bank. Selanjutnya sebagai penggantinya pihak asuransi akan menagih kepada perusahaan (anda).


Cara Memperoleh Kontra Bank Garansi

Cara Memperoleh Kontra Bank Garansi
Cara Memperoleh Kontra Bank Garansi
Bagaimana cara mendapatkan Kontra Bank Garansi?

Perusahaan perlu mendapatkan dukungan dari perusahaan asuransi dan bank secara bersamaan. Sayangnya tidak mudah untuk mendapatkan "pasangan" bank dan asuransi yang cocok. Ada asuransi yang mau, tapi bank tidak bersedia. Sebaliknya ada bank yang mau tapi asuransi tidak bersedia. Memang tidak mudah untuk mendapatkan kombinasi dua lembaga keuangan yang berbeda itu.

Persyaratan yang diperlukan hampir sama dengan yang diperlukan ketika memasukkan penawaran tender proyek. Berupa data-data perusahaan (company profile). Mulai dari akte pendirian, segala surat izin, keterangan mengenai pemilik dan pemegang saham, pengalaman kerja, laporan keuangan, kontrak dan lain-lain. Kalau data-data sudah tersedia siapa yang harus dihubungi? Tenang. Tunggu penjelasan berikutnya.

Cara Memperoleh Kontra Bank Garansi

Dalam proses penerbitan Kontra Garansi Bank, Principal menghubungi Surety Company dengan melengkapi dokumen-dokumen standard proyek dan data Principal sebagaimana proses penerbitan Surety Bond. 

Mengisi Formulir Permohonan simas kontra bank garansi sambil menyertakan dokumen-dokumen:
  1. Company Profile
  2. Copy akte Perusahaan dan perubahannya (bila ada).
  3. Laporan keuangan 2 (dua) tahun terakhir yang sudah diaudit, kecuali bagi Perusahaan baru.
  4. Daftar pekerjaan-pekerjaan yang sedang dalam pelaksanaan.
  5. Daftar pekerjaan-pekerjaan yang telah diselesaikan.
  6. Struktur Organisasi dan daftar personalia.
  7. Copy Surat Izin Usaha (SIUP, SIUJK).
  8. Daftar peralatan yang dimiliki.
  9. Undangan tender (bagi Pemohon Jaminan Tender).
  10. Surat Penunjukan Pemenang dan Kontrak atau Surat Perintah Kerja SPK (bagi Pemohon Jaminan Pelaksanaan).
  11. Surat Perjanjian Pemborong atau kontrak (bagi Pemohon Jaminan Uang Muka).
  12. Berita acara serah terima pekerjaan I (bagi Pemohon Jaminan Pemeliharaan).
  13. Surat Perjanjian Ganti Rugi/Indemnity Letter (formulir dari PT. Asuransi Sinar Mas) yang telah ditandatangani dan disahkan di hadapan Notaris.